Asih 2 Jadi Film Pertama yang Ditayangkan di Bioskop di Tengah Pandemi

[ad_1]

Jakarta

MD Pictures akhirnya merilis film terbarunya di tengah pandemi. film horor berjudul Asih 2 itu akan tayang pada 24 Desember 2020 di bioskop di seluruh Indonesia.

Menurut Produser MD Pictures, Manoj Punjabi, Asih 2 menjadi film pertama di Indonesia yang dirilis di bioskop saat pandemi Corona. Meski tak merilis di OTT (Over the Top) atau layanan streaming, Manoj yakin filmnya berkualitas.

“Ini adalah film pertama yang akan rilis di bioskop, jadi kita sudah siap tempur akan rilis Asih 2 di bioskop seluruh Indonesia. Tadi Risa nanya ini mau tayang dimana, saya bilang ‘di OTT’ dia cuman jawab ‘oh gitu’ jadi Risa pikir masih akan rilis di Netflix atau Disney+,” kata Manoj Punjabi saat rilis Poster dan Trailer Asih 2, di Epicentrum, Kuningan Jakarta Selatan pada Kamis (19/11/2020).

“Tapi nggak, kami akan rilis di bioskop, saya beberapa kali nonton dan saya yakin film ini punya mutu, jadi kami yakin dan siap rilis di bioskop 24 Desember,” lanjutnya.

Berbeda dengan film-film Indonesia lainnya yang dirilis lewat OTT, Manoj mengambil kesempatan tersebut lantaran sudah ada protokol kesehatan yang diterapkan oleh bioskop tanah air.

“MD yg pertama berani, padahal pasti ya harus ikuti porotokol kesehatan bukan nggak mau ambil pusing kesehatan orang. Kita, saya berani ke bioskop pasti pakai masker nonton theater press screening itu 2 jam pakai masker jadi saya ambil keputusan kami berani ke bioskop,” kata Manoj Punjabi.

Manoj Punjabi juga melihat bahwa memang saat ini penonton di biskop tak sebanyak saat normal. Ia pun berpendapat jika hal itu disebabkan karena belum ada film yang bagus di bioskop.

“Penontonnya ada, tapi sampai sekarang saya lihat di m-tix memang belum banyak karena tontonannya belum ada yang bagus jadi ini chicken and egg, apa dulu. Bioskop akan buka, gedung yang dia punya lokasi 218 dan saya nggak perlu nunggu XXI buka 100 persen, 50 persen aja udah cukup besar,” bebernya.

Manoj pun menjelaskan jika hal ini dilakukannya agar bioskop kembali hidup dan masyarakat kembali menonton di sana.

“Film ini saya mau bioskop hidup. Ada penonton berani dan tidak ya biar kita kasih pilihan itu. Siapa tahu ini jadi kesempatan film indonesia. Jangan sampai bioskop gak hidup lagi dan malah mati. Para exhibitor pun senang (dan) mereka menyambut baik. Misi saya adalah bioskop kembali hidup kita kembali ke menonton di bioskop. Harapan saya ASIH dan MD jadi trendsetter,” pungkasnya.

Simak Video “Gelapkan Uang Tiket Rp 169 Juta, Manajer Bioskop di Jambi Ditangkap
[Gambas:Video 20detik]
(ass/ass)

[ad_2]

Sumber

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *